Tag: Sastra

  • Oedjoe Soetisna (1936-2015)

    Oedjoe Soetisna (1936-2015)

    Pria itu sangat foedal. Kolot. Dulu, ketika badanya sehat benar, kadang emosinya tidak menentu. Tapi ada satu hal yang akan aku ingat : ia tidak pernah memarahiku. Satu minggu sebelumnya, ketika pria itu makin sakit-sakitan, aku menulis beberapa bait di rumah sakit, begini isinya : Jadi tua itu mengesalkan : Badan sakit-sakitan, kulit keriput, daya…

  • Jadi Tua

    Jadi Tua

    Jadi tua itu mengesalkan : Badan sakit-sakitan, kulit keriput, daya ingat payah. Apalagi apabila tingkah laku sudah seperti kanak-kanak : ngompol dicelana, menangis dan meracau karena hal sepele. Anak kecil sih lucu, nah ini. Jadi tua itu jadi beban anak-anaknya, diomeli tiap saat. Sampai anak-anaknya bertanya, kapan kau berkalang tanah saja. Di hati yang terdalam,…

  • Pendayang

    Pendayang

    Kembang latar mati lantaran dipetik oleh pelawat. Ironis. Satu hari di Tebet, Jakarta Selatan, bertempat di ruangan In de Kost yang biasanya merdu oleh suara  beradu insan yang terengah-engah, kini telah hening. Si penyewa yang dedeuh berkalang tanah oleh tamu yang pulang tanpa membayar. Dedeuh, dalam bahasa sunda artinya ‘sayang’, kini tidak bisa mengobral rasa…

  • Suara Siti

    Suara Siti

    Seperti Siti yang seorang Insinyur bangunan itu, yang menjadi pelatih balet di kelas tari kanak-kanak. Meninggalkan gelar dan tumpukan buku sains demi getaran hati dengungan passion. Aku tidak mengenalnya, tapi merasakan risau orang tuanya. Mereka keheranan, mungkin. “Sekolah setinggi-tingginya lalu banting setir setelahnya.” Suaranya. Suaranya seperti satu muara. Tidaklah benar Situ biangnya. Ia benar, menurutku.…

  • Senin

    Senin

    Antipati pada Senin yang rindu. Lantaran ia memecah tidurmu. Memekik untuk tetap berlari dan tidak semaput. Ia sudah tahu kau mengagung-agungkan matahari daripada bulan. Menyembah Minggu daripadan Senin. Meringkus waktu demi bertahan. Singkat waktu pesta pora usai, dengan parau kau berkata : Sial, besok Senin !

  • Petronella Gaspersz (1929-2015)

    Petronella Gaspersz (1929-2015)

    Petronella Gaspersz adalah wanita yang bersemangat. Sejak dulu tiada sekalipun mengeluh mengurus putra-putrinya yang sebelas itu. Rumahnya yang sempit serta gaji prajurit yang tidak memenuhi kantong bukanlah perkara. Apalagi pada saat itu negeri ini acap kali bergejolak. Petrnoella Gaspersz adalah orang yang gigih. Sejak tahun 80an ditinggal menjanda oleh suaminya, ia tetap bertahan dengan gaji…

  • KPK-Polri ; Pandawa-Kurawa

    KPK-Polri ; Pandawa-Kurawa

    Setelah gelap menghilang darah seakan-akan air laut pasang, yang merupakan lumpurnya adalah kain perhiasan para pahlawan yang gugur saling bantai, bangkai gajah dan kuda sebagai karangnya dan senjata panah yang bertaburan laksana pandan yang rimbun, sebagai orang menyusun suatu karangan para pahlawan yang tak merasa takut membalas dendam. Kutipan itu berdengung dari kitab Jawa Kuno…

  • Hari Paling Bahagia Ke-Tiga

    Hari Paling Bahagia Ke-Tiga

    Selamat Bu Flora, hasil diagnosa menunjukkan Anda sudah sehat betul. Anda tidak perlu datang ke sini lagi. Hanya sesekali saja apabila Bu Flora ada keluhan. Kalimat itu menyambutku seperti pecandu judi yang kegirangan mendapat lotre. Dokter Fuad yang selama tiga tahun ini aku temui saban minggu pada akhirnya mengucapkan kalimat itu. Sebenarnya aku sudah pesimis,…

  • Mak

    Mak

    I  “Mak, apa aku sekarang mesti keluar ? ” “Ya, anakku, kau semestinya begitu.” “Hari ini, mesti kemana kah aku, Mak?” “Perempatan jalan saja atau, bila kau mau, kau bisa di jembatan penyebrangan.” “Lalu bagaimana dengan sekolahku, Mak?” “Sekolah kan ujung-ujungnya buat cari uang. Apa salahnya kau lebih dulu cari uang, bukan?” “Tapi sekarang, aku…

  • 3.15

    3.15

    Dalam bayanganku, ada beberapa bayangan menyeramkan seperti anak kecil dalam film Ju-On.  Anak kecil dengan wajah Asia berkulit putih tulang, seperti ditaburi bedak saripohatji sebanyak tiga bungkus seharga lima puluh perak pada tahun 1980an.  Ia menengok lantas menatap gidik mataku. Ia tidak bertutur atau mengoceh. Aku berharap kalau ia adalah Jibril yang turun dan memberikan…