10 Cloverfield Lane : Tebak !

Science Fiction kini sudah masuk era ide-ide gila. Tidak Cuma bicara serangan alien yang gitu-gitu saja, tapi imajinasi di luar hal-hal biasa itu sudah mulai banyak bermunculan.  Seperti Film  Inception (2010), salah satu karya terhebat  Christoper Nolan, yang buat pecinta film dan scientist bakal sepakat bicara : gila ini film !

Tapi review ini tidak akan membahas film sekelas Inception. Bagi saya, Inception hingga kini belum ada yang bisa membandingkan. Film ini cukup membuat pikiran berputar-putar. Judulnya 10 Cloverfield Lane (2016) karya Dan Trachtenberg. Dan (saya sebut demikian saja) tidak mempunyai rekor film yang cemerlang. Cuma ‘Portal : No Escape’ (2011) saja film yang pernah saya tonton, itu pun tidak begitu mengesankan.

Saya teringat tentang Cloverfield (2008) sebelum menonton film ini. Tebakan saya langsung mengarah pada serangan alien yang konvensional, biasa saja, dan mudah ditebak. Jadi saya tidak mematok ekspektasi yang terlalu tinggi dalam film ini. Cuma sekadar mengisi waktu luang selepas pulang kerja.

Film ini hanya menceritakan tiga tokoh utama, Howard (yang saya duga psikopat dan punya ruangan bawah tanah rahasia), Michelle (seorang tokoh utama wanita yang  merasa ‘diculik’ oleh Howard), dan Emmett (pegawai Howard).  dalam IMDB tertulis sinopsis yang sebenarnya biasa saja dan sudah cukup menebak jalan ceritanya.

“After getting in a car accident, a woman is held in a shelter with two men, who claim the outside world is affected by a widespread chemical attack.”

Tebakan saya hampir saja meleset, karena tiga puluh menit pertama saya dibuat menebak nebak. Menurut saya Dan cuku Jenius  menempatkan diri sebagai penonton yang penasaran dan lelah mengira plot selanjutnya. Saya mengira ini pasti film psikopat, serangan alien, serangan senjata kimia, bahkan zombie. Mungkin masih banyak tebakan lain, karena memang dibuat abu-abu hingga film ini di pengunjung jam.

Saya tidak akan spoiler terlalu banyak karena saya tidak akan bahas dan menceritakan kembali kisah film ini. Film ini saya rekomendasikan bagi Anda yang ingin menonton film misteri dengan cerita yang berbeda namun tetap orisinal. Film misteri yang benar-benar misteri, karena Anda akan dibuat menebak-nebak kisah selanjutnya. Silakan tonton dulu, lalu ceritakan apa pendapatmu.

referensi gambar dan konten :  imdb.com & telegraph.co.uk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *