Merancang Ongkos Hemat Liburan ke Banda Naira

Liburan menjadi syarat wajib buat siapa saja. Alasannya sederhana, karena liburan bisa dijadikan ajang me-recharge setelah lelah bekerja. Banyak ahli menyarankan untuk liburan, setidaknya setahun sekali. Tetapi bagi orang yang tinggal di Jakarta, terbatasnya waktu cuti menghambat kita untuk memilih tempat liburan. Selain itu biaya yang masih samar-samar mengurungkan niat kita untuk liburan di tempat yang lumayan jauh. Jadi akhirnya ke Bali, Bandung, atau Bogor lagi deh.

Salah satu tempat indah dan sangat disarankan untuk berlibur adalah Banda Naira. Surga laut yang diselimuti dengan sejarah. Tapi sayangnya Banda Naira memerlukan waktu dan biaya yang tidak sedikit, itu kata orang-orang. Tapi tunggu. Tidak selalu begitu. Berdasarkan pengalaman saya selama seminggu disana, kita bias berhemat juga toh. Saya coba membagi rancangannya.

Rancangan biaya ini disusun untuk 7 (tujuh) hari liburan, termasuk didalam nya adalah watu perjalanan. Biaya yang dirancang diatur sehemat mungkin tapi tidak lepas dari faktor kenyamanan dan keselamatan. Karena berdasarkan pengalaman saya disana dua orang. Estimasi disini adalah kasar dua orang.

Item Kuantiti Harga Total
Tiket Pesawat JKT-AMBON PP 4 Rp 1.200.000 Rp 4.800.000
Bandara menuju Pelabuhan Tulehu PP 2 Rp 100.000 Rp 200.000
Tiket Kapal Cepat Menuju Banda Naira PP 4 Rp 410.000 Rp 1.620.000
Hotel di Babu Salam 5 Rp 200.000 Rp 1.000.000
Tour di Pulau Hatta dan Alat Snorkling 2 Rp 250.000 Rp 500.000
Tour Pulau Ai/Run/Spicy Tour 2 Rp 250.000 Rp 500.000
Makan 5 hari (3xsehari) 30 Rp 30.000 Rp 900.000
Total 2 Orang Rp 9.520.000
Biaya untuk 1 Orang Rp 4.760.000

Kasarnya, ongkos pokok untuk menuju Banda Naira dari Jakarta kurang lebih sebesar Rp 4.760.000/orang. Biaya ini sebenarnya tergantung pula dari gaya hidup pelancong disana. Misal, untuk yang hobi diving, biaya diving disana Rp 400.000, bebih mahal Rp 150.000 dari snorkling. Atau hotel yang agak keren dikit, bias memakan ongkos Rp 600.000 semalam.

Dengan ongkos ini diharapkan para travellers tidak ragu untuk mengunjungi Banda Naira. Toh kita bisa hemat dan tidak beda -beda amat dengan berlibur ke Bali.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *