Alat bantu analisa data, saat ini sudah berkembang pesat. Berbagai macam tools sudah banyak tersedia di pasaran, dari yang gratis hingga mahal selangit. Disamping itu, Keilmuan statistika juga sudah semakin berkembang pesat, jumlah statistisi pun semakin banyak. Dalam keilmuan statistik pun, banyak mereka yang ahli dalam hal yang spesifik, seperti forecasting, bio statitics, statistitics economics, dan sebagainya. Banyak kebutuhan tersebut, membuat alat bantu statistik lebih kompleks.
Mungkin sebagian besar orang sudah mengenal erat dengan Microsoft Excel dan SPSS sebagai alat bantu pengolahan data yang paling mudah. Tapi perlu diingat pula, bahwa kebanyakan dari orang adalah menggunakan versi bajakan. Kalau ada software gratis yang cuma-cuma dan lebih baik mengapa harus menggunakan yang bajakan? Memang ada? Sungguh? Ya, software itu benar-benar ada, namanya R.
R bukan hanya sekedar software, tapi berjalan diatas satu bahasa program yang bernama sama. Bagi Anda yang sulit dalam pengoperasian software dengan bahasa komputer, mungkin ini menjadi kesulitan. Pada awalnya bahasa pemrograman R bukanlah yang pertama. Dulu, waktu saya kuliah, saya sempat mengenal software dengan nama S-Plus. Nah bahasa pemrograman yang digunakan R adalah serupa dengan S-Plus, namun dengan versi freeware. Hal ini pula, bisa jadi, yang menyebabkan musnahnya software S-Plus.
Ada beberapa keunggulan dari R yang harus + pertimbangan dan mengalihkan software Anda ke-R, diantaranya:
- R lebih ringan. Satu Source installer dari R tidak begitu besar, versi terbaru, 3.2.2., hanya sekitar 28,4 MB. Jauh lebih kecil dari IBM SPSS, misalnya, yang menghabiskan di atas 1 GB space komputer anda.
- Fleksibel. R bisa ditulis dan dijalankan dimana saja dan apapun komputer Anda. Windows, Linux, dan Mac OS sudah tersedia dengan cuma cuma di website-nya.
- R itu gratis. Anda tidak perlu membayar sedikit pun, tidak sedikit pun. Hal ini, bisa jadi, faktor utama mengapa R berkembang sangat pesat selama lima tahun terakhir.
- Powerfull pembuatan grafik. Seperti penjelasan di banyak tempat tentang R, “R is a programming language and software environment for statistical computing and graphics,“ yang membenarkan bahwa R sangat powerfull dalam pembuatan grafik. Di lain waktu, saya akan coba untuk membuat artikel lainya berkenaan dengan hal ini.
- Berkembang Berkelanjutan dan Mengikuti Keilmuan.. Karena berbasis opensource, setiap orang boleh — secara legal — memodifikasi source dan membuat package sesuka hati sesuai kebutuhan. Di keilmuan statistika yang begitu pesat memungkinkan sebaru apa pun ilmu yang Anda tahu akan tersedia di R.
- Komunitas yang kuat. Nampaknya, saat ini ramai-ramai orang bekerja dengan R. Jurnal-jurnal ilmiah — terutama dalam bidang statistika dan bio statistics — sudah setumpuk yang menggunakan R. Di website R pun, sudah tersedia forum yang mempersilakan pengguna dan developer bertegur sapa.
Leave a Reply