Nokia Mengembangkan Produk Gagal

Nokia adalah salah satu perusahaan yang konsisten dalam pengembangan produknya, walaupun tidak begitu menguntungkan. Dimana perusahaan lain berbondong bondong meraup keuntungan dengan mengembangkan produk berbasis android, Nokia tetap fokus dengan windows phone-nya.

Dalam tahun ini Nokia mengalami kenaikan penjualan dan melampaui penjualan Blackberry, namun masih tetap merugi. Keuntungan yang diambil adalah Nokia berhasil meraup lebih dari separuh penjualan Windows Phone dibandingkan dengan vendor lainya, seperti HTC, Samsung, dan Huawei. Hal inilah yang membuat Nokia tetap konsisten pada OS ini.

Di sisi lain, angin tak segar telah menerpa sang pencipta Windows, Microsoft, yang telah kehilangan perusahaan perusahaan partner dalam mengembangkan devicedengan OS Windows RT, yang cukup santer terdengar adalah Asus dan Acer.

Asus sudah jelas-jelas tak lagi memproduksi Perangkat Windows RT. Dikutip darichip.co.id Alasan terbesar di balik keputusan ini adalah sentimen industri yang mengatakan bahwa Windows RT adalah “produk gagal”. Selain itu, Asus juga menganggap spesifikasi yang ditawarkan Windows RT merupakan sebuah langkah mundur.

Ketika perusahaan lain berbondong-bondong tak lagi memproduksi produk tabletdengan OS windows RT, Nokia lagi lagi mengambil langkah yang berbeda. Perusahaan asal Finlandia ini santer di dunia maya sedang uji coba produk tablet Windows RT pertamanya, dalam situs jejaring social twitter sudah beredar luas foto penampakan produk ini. Belum ada informasi resmi dari Nokia tentang hal ini, namun disinyalir akan diliris akhir Oktober 2013.

[Ditulis untuk seleksi Jurnalis di Kompas]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *